Senin, 28 Maret 2022

Atasi Gondongan Dengan Daun Belimbing Wuluh

 Atasi Gondongan Dengan Daun Belimbing Wuluh


Atasi Gondongan Dengan Daun Belimbing WuluhGondongan dan Gondok ialah 2 jenis penyakit yang berbeda namun menimbulkan gejala yang hampir serupa, seperti pembengkakan pada leher, terkadang disertai dengan demam dan pegal pegal. Mungkin, bagi sebagian orang penyakit gondongan terdengar asing serta menganggap penyakit ini ialah salah satu gejala penyakit gondok. Apakah kamu tahu apa saja perbedaan gondongan dan gondok?


Perbedaan Gondok dan Gondongan


Dilansir dari kompas.com, gondok dan gondongan merupakan 2 jenis penyakit yang berbeda. Gondok dikenal juga dengan sebutan goiter serta diakibatkan oleh adanya gangguan hormon, khususnya hormon tiroid yang terdapat pada leher.

Sedangkan gondongan ialah penyakit yang diakibatkan oleh infeksi virus paramoxy. Virus ini bersifat cukup aktif. Tidak hanya gondongan virus ini juga menyebabkan penyakit campak dan rubella. Pada penderita gondongan, infeksi virus ini menyerang pada kelenjar air ludah atau parotis sehingga mengakibatkan nyeri serta akhirnya mengalami pembengkakan.

Cara Mengobati Gondongan


Penyebab penyakit gondongan ialah infeksi virus. Dan penyakit ini bisa sembuh dengan sendirinya, Kamu dapat melakukan beberapa upaya pencegahan, seperti yang sudah dikutip dari healthline.com :

- Pastikan waktu istirahat lebih banyak dari biasanya, khususnya kalau kamu merasa lemah atau lelah,
- Gunakan kompres air hangat atau obat rekomendasi dari dokter untuk menurunkan demam,
- Tidak hanya untuk mengatasi demam, kamu juga bisa meredakan pembengkakan kelenjar menggunakan kompres air dingin,
- Tidak lupa konsumsi air putih lebih banyak dari biasanya, supaya terhindar dari dehidrasi karena demam,
- Untuk meminimalisir rahang bekerja terlalu keras untuk mengunyah serta pembengkakan yang terasa nyeri. Sebaiknya konsumsi makanan yang bertekstur lembut, seperti bubuk, sup atau bolu siffon.
- Hindari makanan atau minuman yang asam, karena bisa mengakibatkan rasa sakit pada kelenjar parotis semakin menjadi.
- Yang terakhir, kamu bisa mengatasi gondongan dengan menggunakan daun belimbing wuluh. Tidak hanya buahnya yang terasa nikmat ketika dijadikan masakan, ternyata daun nya juga bermanfaat untuk kesehatan.

Cara Mengobati Gondongan Dengan Daun Belimbing Wuluh


Daun belimbing wuluh mengandung vitamin C, glukosid, tanin, asam format, peroksida, saponin, kalsium oksalat, sulphur, kalium serta sitrat. Kandungan tersebut dipercaya bisa mengahalau virus yang menjadi penyebab gondongan.

Cara yang satu ini masih tergolong tradisional, jadi khasiatnya pun sama dengan obat herbal. Dilansir dari viva.com, cara mengolah daun belimbing wuluh untuk gondongan ialah sediakan daun belimbing wuluh dan bawang putih. Jumlahnya bisa kamu sesuaikan tergantung kebutuhan. Tetapi, pastikan jumlah bawang putih lebih sedikit dari jumlah daun belimbing wuluh.

Lalu cuci bersih semua bahan tadi, jika sudah tumbuk hingga halus. Jika sudah halus, ramuan pengobatan untuk gondongan pun sudah selesai. Kamu bisa menggunakannya dengan cara dioleskan pada bagian leher yang bengkak. Ramuan ini tidak disarankan untuk dikonsumsi, hanya untuk dioles dan kompres saja.

Ternyata tidak hanya untuk mengobati gondongan saja, daun belimbing wuluh juga bisa membantu mengobati beberapa penyakit, seperti sakit gigi, panu, sariawan serta rematik. Namun satu hal yang perlu diingat, cara ini hanyalah alternatif yang bisa kamu gunakan kalau penyakit gondongan yang diderita tidak mengalami komplikasi. Jika kamu mengalami komplikasi atau kondisi yang serius, segera kunjungi dokter untuk mendapatkan penanganan secara tepat.

Sumber : guesehat.com


Atasi Gondongan Dengan Daun Belimbing Wuluh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penyebab Munculnya Benjolan Di Belakang Telinga

  Penyebab Munculnya Benjolan Di Belakang Telinga Penyebab Munculnya Benjolan Di Belakang Telinga -  Benjolan di telinga belakang bisa diak...